Ketua DPRD Kota Tangerang : Kolaborasi KPU dan Bawaslu Kunci Sukseskan Pemilu 2024

Kota Tangerang, jurnalbicara.com

Dalam rangka mempermudah proses pemutakhiran data dan penyusunan daftar pemilih pada Pemilu dan pemilihan Tahun 2024, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD)  Kota Tangerang, Gatot Wibowo, menghadiri undangan Ketua Bawaslu dan Komisi Pemilihan Umum  (KPU) KotaTangerang untuk membahas proses Rekapitulasi Data Pemilih Berkelanjutan bulan Juni Tahun 2022.

Bacaan Lainnya

Gatot Wibowo, menyampaikan, Bawaslu dan KPU perlu meningkatkan sinergitas, inovasi dan kolaborasi, utamanya dalam pemutakhiran data dan daftar pemilih berkelanjutan.

“Inovasi dalam konteks menciptakan ikhtiar baru yang lebih efektif, efisien dalam proses pemutakhiran misalnya, juga kolaborasi antara KPU dan Bawaslu sebagai sesama penyelenggara pemilu menjadi sebuah keniscayaan,“ katanya selepas kunjungan ke kedua lembaga tersebut, Kamis (8/6/2022).

Untuk itu, lanjutnya, kolaborasi KPU dan Bawaslu harus berjalan beriringan untuk bisa menyukseskan Pemilu 2024.

Sementara , Ketua Bawaslu, Agus Muslim, dalam kesempatan tersebut juga menyampaikan, pada  Juni tahun 2022 ini, Bawaslu sudah mengirimkan saran perbaikan pada tanggal 23 Mei 2022. Saran perbaikan tersebut kemudian ditindaklanjuti oleh KPU dan masih menyisakan empat pemilih yang masih belum lengkap elemen datanya, yang kini sedang dikerjakan dalam 4-5 hari ini.

“Bawaslu KotaTangerang, juga siap untuk menghadiri kegiatan KPU sebagai bentuk peningkatan koordinasi dan kerjasama dengan para tokoh masyarakat dan unsur elemen yang ada,” paparnya saat dihubungi via telepon.
(Advertorial)

Baca Juga  White House Premier Tahap 8, Dream House Premier Cimanggis

Pos terkait

Tinggalkan Balasan