Satu Malam, Maling Sikat 3 Motor Sekaligus di Gg.Bidara Kel. Wijayakusuma Jakbar

Jakarta, jurnalbicara.com

Aksi maling mencuri  motor, sekaligus 3 motor dalam waktu satu malam di Gg Bidara RT 07 dan RT 05 RW 02 Kelurahan Wijayakusuma Kecamatan Grogol Petamburan (Gropet) Jakarta Barat, membuat warga geger, Rabu (19/10/2022).

Kehilangan motor di lingkungan Gg.Bidara,  bukan kali ini, sebelumnya  sekitar beberapa bulan sebelumnya, aksi pencurian motor juga terjadi berturut-turut.

“Tapi kali ini lebih parah, sekaligus tiga motor hilang, di RT 07 dan RT 05 RW O2. Maling borong 3 motor, namanya ini. Merajalela bangat itu maling,” ungkap salah seorang warga yang tidak mau disebut namanya.

Menurut dia, lingkungan Bidara memang  ada portal, namun portal bukan jaminan. “Namanya maling, sejenis portal ma bisa dibuka. Yang harus dipikirkan personel keamanan. Seperti sebelumnya ada yang jaga di lingkungan Bidara, tidak ada kehilangan motor. Bukan membahas-bahas portal”  ungkapnya.

Ketika hal ini akan dikonfirmasi ke pihak Kelurahan Wijayakusuma, Kamis (20/10/2022), lurah tidak ada di tempat. Namun, salah seorang Kasi, Mohammad Eki Prayogi, yang sempat dihubungi via telepon  seluler mengatakan, dirinya akan menindaklanjuti  hal tersebut. Dan mengatakan, dirinya mengenal RW di wilayah tersebut.”Saya akan sampaikan ke RW-nya. Saya kenal  RW-nya,” katanya.

Penulis: Saipul Anwar

Baca Juga  2 Hari Hilang, Nelayan Tewas Mengambang di Pantai Cipalawah Garut

Pos terkait

Tinggalkan Balasan